Ikuti Kami

TB Hasanuddin Apresiasi Peluncuran Buku Pancasilanomics 

TB Hasanuddin menilai buku itu sangat komprehensif dan menambah wawasan tentang arti penting paham ekonomi berdasarkan Pancasila.

TB Hasanuddin Apresiasi Peluncuran Buku Pancasilanomics 
Politisi PDI Perjuangan TB Hasanuddin.

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan TB Hasanuddin mengapresiasi peluncuran Buku Pancasilanomics oleh Direktur Megawati Institute Arif Budimanta.

TB Hasanuddin menilai buku itu sangat komprehensif dan menambah wawasan tentang arti penting paham ekonomi berdasarkan Pancasila.

Baca: Arif Budimanta Luncurkan Buku Pancasilanomics

“Buku ini ditulis oleh seorang aktivis, ekonom dan juga politisi yang memahami betul tentang ideologi Pancasila. Sehingga terasa sangat detail dalam penjelasan teori dan cara mengaktualisasikannya,” papar Hasanuddin.

Hasanuddin menambahkan, sebagai bangsa yang mendasarkan diri pada Ideologi Pancasila, maka sudah sepatutnya ideologi ekonomi Indonesia berkiblat pada Pancasila. Dan filosofi, teori dan aturan tentang ekonomi Pancasila itu tergambar dalam buku Pancasilanomics ini.

Hasanuddin berharap Pancasilanomic bisa menjadi referensi untuk para pengambil kebijakan dalam mendorong pemerataan dan pembangunan ekonomi masyarakat.

“Buku ini penting untuk arah ekonomi bangsa ke depan. Dan gagasan ini harus diaplikasikan dalam undang-undang sehingga membawa manfaat terhadap kesejahteraan masyarakat Indonesia,”ungkapnya.

Baca: Arif Budimanta: Bangun Kemandirian Ekonomi Daerah

Arif Budimanta meluncurkan buku Pancasilanomics, di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (7/10).

“Pancasilanomics adalah satu sistem antara negara dan warga negara yang ditujukan untuk memajukan kemanusiaan dan peradaban. Memperkuat nasional melalui proses usaha bersama atau gotong royong,” ujar Arif saat peluncuran buku tersebut.

Quote