Ikuti Kami

Partai Pelopor Harus Berani Lawan Radikalisme 

Partai Pelopor pun memiliki kewajiban untuk melawan setiap gangguan yang merongrong ideologinya. 

Partai Pelopor Harus Berani Lawan Radikalisme 
Ketua DPD PDI Perjuangan Papua Barat, Demas Paulus Mandacan. Foto: Gesuri.id/ Alvin Cahya Pratama.

Denpasar, Gesuri.id - Salah satu syarat Partai Pelopor adalah ideologi yang jelas dan tegas. Dan Partai Pelopor pun memiliki kewajiban untuk melawan setiap gangguan yang merongrong ideologinya. 

Seperti itu juga pemahaman DPD PDI Perjuangan Papua Barat terhadap Partai Pelopor. DPD Papua Barat menegaskan tugas Partai Pelopor adalah menyuarakan Pancasila secara konsisten dan melawan radikalisme. 

Seperti apa pemahamannya secara rinci?

Berikut wawancara Gesuri dengan Ketua DPD PDI Perjuangan Papua Barat, Demas Paulus Mandacan di sela Kongres V PDI Perjuangan di Hotel Grand Inna Bali Beach, Sanur, Bali, Kamis (8/8).

Apakah kepengurusan DPD Papua Barat saat ini telah memiliki program kerja?

Sudah tersusun. Itu nanti akan di bacakan dalam kongres oleh utusan Maluku. 

Apa sesunggunya rencana kerja Partai kedepan di Papua Barat? 

Kami terus memperjuangkan pengembangan infrastruktur di Papua Barat, khususnya dimedan yang sulit. Untuk itu, DPD Papua Barat meminta agar para kader PDI Perjuangan dari Papua Barat yang terpilih sebagai anggota DPR-RI, ditempatkan di Komisi yang menangani infrastruktur. 

Hal itu agar mereka bisa mendorong pembangunan infrastruktur di Papua Barat. 

Terkait pergerakan PDI Perjuangan sebagai Partai Pelopor, apa yang sudah dilakukan DPD Papua Barat?

Ya kami siap menjadi Partai Pelopor. Bagi kami, Partai Pelopor adalah partai yang konsisten menyuarakan Pancasila dan melawan radikalisme. Dan itu harus dilakukan PDI Perjuangan. 

Lalu, bagaimana DPD PDI Perjuangan memerankan diri sebagai Partai Pelopor?

Kami akan bersinergi dengan DPC-DPC serta DPP. Agar program-program partai dari DPP, tidak berbenturan di bawah. 

Dengan sinergi dan soliditas ini, PDI Perjuangan akan mampu menjalankan peran sebagai Partai Pelopor. PDI Perjuangan juga pasti mampu melawan radikalisme di berbagai tempat.

Terkait Pilkada di 9 kabupaten di Papua Barat pada 2020, apa strategi DPD?

Kami akan gotong royong memenangkan calon-calon partai. Hanya kami minta pada DPP, agar kader partai diprioritaskan dalam pencalonan Pilkada.

Quote