Ikuti Kami

Rudianto Rutin Gelar Pasar Murah Demi Stabilkan Harga 

Adanya pasar murah secara rutin maka dapat menstabilkan harga bahan pokok.

Rudianto Rutin Gelar Pasar Murah Demi Stabilkan Harga 
Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Rudianto Tjen akan mengupayakan adanya pasar murah secara rutin.

Bangka, Gesuri.id - Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Rudianto Tjen akan mengupayakan adanya pasar murah secara rutin. Hal itu guna memenuhi kebutuhan pokok warga Bangka Belitung (Babel) dengan harga terjangkau.

BacaRudianto Tjen : Imlek Momentum Pererat Persaudaraan

Selain itu, menurut Rudianto yang saat ini maju kembali sebagai Calon Anggota Legislatif daerah pemilihan Babel, dengan adanya pasar murah secara rutin maka dapat menstabilkan harga bahan pokok.

"Kita akan buat program pasar murah secara rutin, agar masyarakat kecil tetap bisa mendapatkan kebutuhan mereka dengan harga yang terjangkau," katanya, Selasa (5/2).

Politisi PDI Perjuangan ini berharap, dengan adanya pasar murah maka kesejagteraan warga pun akan tercapai secara merata. Sebab, ia tak ingin ada warganya yang sampai tidak mampu memenuhi kebutuhan sebab tingginya harga bahan pokok.

"Kita akan buat program pasar murah secara rutin, agar masyarakat kecil tetap bisa mendapatkan kebutuhan mereka dengan harga yang terjangkau," ujar Rudianto.

Baca: Jokowi: Orang Kaya ke Pasar, Tidak Belanja Tapi Bilang Mahal

Sebagai wakil rakyat, Rudianto mengaku sangat peduli terhadap nasib warga Babel. Ia pun merasa memiliki tanggung jawab secara moral untuk terus memperjuangkan kesejahteraan masyarakat di Babel khususnya.

"Kami sebagai wakil rakyat, sudah seharusnya selalu berupaya dan berusaha memperhatikan kondisi warganya, karena itulah tujuan kami mewakili mereka di kursi pemerintahan, sehingga kami bisa memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi-aspirasi warga Babel," paparnya.

Quote