Pelalawan, Gesuri.id – Pemerintah Kabupaten Pelalawan terus berupaya mengurai sejumlah titik banjir di Kecamatan Pangkalan Kerinci. Mulai dari pengerukan sungai yang mengalami pendangkalan, pembersihan drainase, pelebaran pembuangan air dan lain sebagainya.
Hal ini diungkapkan Bupati Pelalawan yang juga politisi PDI Perjuangan, H. Zukri, SM.MM dikutip dari riaudetil.com, Kamis (13/11/2025).
Menurutnya, Pemerintah Kabupaten Pelalawan fokus mengatasi masalah banjir di Kecamatan Pangkalan Kerinci dengan mencari solusi di hilir tempat akhir pembuangan air.
”Untuk Kerinci Timur pembuangan tetap diarahkan di Sungai Kampar. Namun permasalahannya air tidak sampai ke sungai akibat akses air tidak lancar akibat kondisi pendangkalan yang terus dicarikan solusinya. Begitu juga dengan Kerinci Kota dengan pembuangan air di Sungai Kerinci,” ucap Bupati.
Bupati juga menyebutkan, untuk sungai Kerinci dilakukan pengerukan dan pendalaman akibat dari sungai yang sudah dangkal.
”Kita berharap sungai Kerinci dapat menampung debit air lebih banyak untuk antisipasi banjir,” ungkapnya.
Ditambahkannya, pelebaran akses pembuangan air juga dilakukan di sejumlah titik.
”Banyak aliran air ke hilir yang menyempit sehingga tidak bisa menampung dan jalan air jadi terhambat,” bebernya.
Bupati Zukri menyampaikan pembersihan terhadap drainase di sejumlah titik di ibu kota Pangkalan Kerinci juga rutin dilakukan.
”Kita optimis saat musim penghujan tiba paling tidak sejumlah titik langganan banjir berkurang dan air cepat mengalir sehingga genangan air tidak bertahan lama,” tutupnya.

















































































