Ikuti Kami

Jalan Gubeng Ambles, Ketua DPRD Duga Ada Permainan Izin

Selama ini mengurus perizinan bangunan tidak mudah. Namun untuk pembangunan gedung yang bikin ambles itu bisa dengan mudah mendapatkan izin.

Jalan Gubeng Ambles, Ketua DPRD Duga Ada Permainan Izin
Ketua DPRD Kota Surabaya, Jawa Timut Armuji.

Surabaya, Gesuri.id - Ketua DPRD Kota Surabaya, Jawa Timut Armuji menduga ada permainan izin terkait amblesnya jalan Gubeng di Kota Pahlawan ini.

Selama ini mengurus perizinan bangunan tidak mudah. Namun untuk pembangunan gedung yang bikin ambles itu bisa dengan mudah mendapatkan izin. 

Baca: DPRD Surabaya Sidak Dua Tempat Hiburan Malam

Harus diakui bahwa izin itu pun harus melalui kajian teknis yang Detail.

"Ada dugaan permainan perizinan untuk proyek perluasan RS Siloam Surabaya itu. Saya meyakini bahwa masalah perizinanlah pemicunya," tandas politisi PDI Perjuangan ini di Surabaya (Rabu (19/12).

Armuji menduga proyek perluasan rumah sakit (RS) Siloam menjadi salah satu penyebab amblesnya jalan Gubeng di Kota Pahlawan ini.

Rencananya, pengembang itu akan membangun ruang bawah tanah (basement) dengan mengeruk tanah di Jalan Raya Gubeng Surabaya. 

"Sepengetahuan saya, ada RS itu disitu telah mengajukan izin untuk perluasan gedung. Gedung besar itu rencananya akan dibangun di sisi selatannya. Namun tidak dengan kajian Detail teknis," kata Armuji.

Untuk membangun ruang bawah tanah tersebut kata Armuji tidak, karena perlu teknis yang tepat. 

Jika tidak dengan teknik yang sesuai akan menimbulkan masalah. Diduga kuat bahwa musibah jalan Gubeng yang ambles itu erat kaitannya dengan kajian Detail yang kurang. 

Baca: DPRD Surabaya Dorong Grebek Maulid Jadi Destinasi Wisata

"Kami menduga ada kajian teknis yang diabaikan. Saya secepatnya akan sidak ke TKP tanah ambles itu. Saya akan cek perizinan mereka," tegas Armuji.

Sidak tersebut, kata Armuji karena adanya dugaan kesalahan teknis pada proyek berbuntut Jalan Gubeng Surabaya ambles.

Quote