Jakarta, Gesuri.id - Bupati Belitung Timur Kamarudin Muten melantik dan memimpin pengambilan sumpah jabatan pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator, pengawas, pejabat fungsional, kepala sekolah dasar negeri, dan kepala TK negeri di lingkungan Pemkab Beltim, Sabtu (3/1).
Kamarudin menyebutkan, pelantikan tersebut merupakan bagian dari penataan aparatur sipil negara (ASN) untuk memastikan jalannya pemerintahan, pelayanan publik, dan pembangunan daerah berjalan secara profesional, disiplin, dan berkelanjutan.
Baca: Ganjar Pranowo Tak Ambil Pusing Elektabilitas Ditempel Ketat
“Pelantikan ini bukan sekadar formalitas atau penghargaan, tetapi amanah dan tanggung jawab besar yang harus dijalankan dengan integritas, loyalitas, dan dedikasi penuh,” kata Kamarudin dalam rilis Diskominfo Beltim yang diterima Pos Belitung.
Kamarudin menjelaskan, pejabat yang dilantik pada kesempatan tersebut terdiri atas 5 pejabat pimpinan tinggi pratama, 1 administrator, 3 pejabat fungsional, 7 kepala sekolah dasar negeri dan kepala TK negeri, serta 6 pejabat dilantik karena perubahan nomenklatur Bappelitbangda menjadi Bapperida.
Bekerjalah dengan hati. Jangan lagi ada pola lama yang membuat ASN merasa terlalu nyaman. Sekarang disiplin harus ditegakkan, karena itulah yang benar sebagai ASN,” ujar Kamarudin.
Kepada para pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator, dan pengawas yang baru dilantik, Kamarudin berharap agar mampu menjadi penggerak organisasi, mengambil keputusan secara tepat, serta membangun budaya kerja yang transparan, akuntabel, dan profesional.
Adapun kepada para pejabat fungsional, Kamarudin meminta agar tugas dilaksanakan sesuai kompetensi dan keahlian masing-masing.
Baca: Mengenal Sosok Ganjar Pranowo. Keluarga, Tempat Bersandar
Khusus kepada para kepala SDN dan kepala TK negeri, Kamarudin menitipkan amanah besar untuk meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Beltim melalui kepemimpinan yang visioner dan inovatif.
Lebih lanjut, Kamarudin mengajak seluruh pejabat yang baru dilantik untuk mampu beradaptasi dengan perubahan, terbuka terhadap inovasi, memanfaatkan teknologi, serta bekerja secara kolaboratif demi kemajuan Kabupaten Beltim.
“Laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan junjung tinggi sumpah jabatan yang telah diucapkan,” ucapnya.

















































































