Ikuti Kami

Kemenkeu Siap Kucurkan Rp1 Triliun Bantu Perekonomian Sulut

Kementerian Keuangan menyiapkan anggaran sebesar Rp1 triliun untuk membantu menggerakkan perekonomian provinsi setempat.

Kemenkeu Siap Kucurkan Rp1 Triliun Bantu Perekonomian Sulut
Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey.

Manado, Gesuri.id - Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey menyebutkan Kementerian Keuangan menyiapkan anggaran sebesar Rp1 triliun untuk membantu menggerakkan perekonomian provinsi setempat.

"Anggaran ini akan ditempatkan di Bank SulutGo untuk mendukung kegiatan perekonomian termasuk di bidang pertanian," sebut Gubernur Olly di Tomohon, Senin (27/7).

Baca: Basmi Corona, Gus Ipin Restrukturisasi Anggaran

Olly kembali menegaskan apabila anggaran dari Kemenkeu untuk Sulut ini hanya diperuntukkan bagi Bank SulutGo, tidak untuk semua bank di daerah.

"Di daerah lain, anggaran seperti ini juga diberikan kepada Bank DKI, Bank Jabar, dan Bank Jatim," katanya.

Kenapa Bank SulutGo,  Gubernur yakin Kementerian percaya dana tersebut akan dikelola baik dan tidak sekadar hanya dititipkan.

"Menkeu juga percaya karena pertumbuhan ekonomi Sulut di saat pandemi COVID-19 sebesar 4,2 persen, sementara di daerah lain minus. Ini karena strategi kita tepat," tambah dia.

Bendahara Umum PDI Perjuangan itu menjelaskan, kekuatan ekonomi Sulut ada pada petani.

"Terbesar pertumbuhan ekonomi datang dari pertanian, di mana sebesar 30 persen dari tanaman keras, dan 35 persen dari tanaman hortikultura," jelasnya.

Baca: Hadapi Corona, Gus Nabil Dukung Efisiensi Anggaran

Ia optimistis, apabila perekonomian Sulut tumbuh masyarakat tidak kehilangan pekerjaan, ditambah lagi dengan bantuan dari Bank SulutGo sebesar Rp1 triliun dengan bunga murah.

"Nanti skemanya kita akan atur agar masyarakat mendapatkan pinjaman dengan bunga yang sangat murah untuk mendapatkan modal usaha," harapnya.

Quote