Ikuti Kami

Jokowi-Ma'ruf Unggul Telak di Indramayu

Jokowi-Ma'ruf meraih suara total 71,29 persen persen. Sementara Prabowo-Sandiaga hanya meraih 28,71 persen suara. 

Jokowi-Ma'ruf Unggul Telak di Indramayu
Warga memasukkan surat suara saat menggunakan hak pilih pada Pemungutan Suara Ulang Pemilu 2019 di TPS 12 Desa Gedangan, Grogol, Sukoharjo, Jawa Tengah, Sabtu (27/4/2019). Pemungutan suara ulang dilakukan karena pada Pemilu 17 April lalu ada tiga warga luar daerah yang tidak masuk Daftar Pemilih Tetap (DPT), DPTb, dan tidak memiliki formulir A5 menyoblos di TPS tersebut.

Indramayu, Gesuri.id - Pasangan calon (paslon) nomor 01 Joko Widodo (Jokowi)- KH Ma'ruf Amin sukses mengungguli paslon nomor 02 Prabowo-Sandi dalam perolehan suara di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Berdasarkan pantauan Gesuri di situs KPU RI hingga Selasa (30/4) pukul 10.00 WIB, Jokowi-Ma'ruf meraih suara total 71,29 persen persen. 

Baca: Jokowi Menang Telak di Trenggalek

Sementara Prabowo-Sandiaga hanya meraih 28,71 persen suara. 

Dan suara yang sudah masuk penghitungan suara sudah mencapai 91 persen yang berasal dari 4.702 TPS.

Indramayu memiliki total TPS sebanyak 5.179 TPS. 

Jadi, sudah sebagian besar suara yang masuk ke penghitungan KPU. Dan tampak bahwa Jokowi-Ma'ruf unggul sangat telak dalam pilpres tahun ini di Indramayu. 

Baca: Situng KPU 50%, PDI Perjuangan Unggul di Sejumlah Basis 02

Rekapitulasi penghitungan suara ini terus dilakukan KPU RI. Perkembangannya dapat diakses publik secara terbuka dengan gawai, melalui situs KPU.go.id pada kanal Hasil Pemilu 2019.

KPU RI terus melakukan rekapitulasi suara Pemilu 2019 sejak 18 April 2019. Rekapitulasi penghitungan suara atau Real Count pemilu ini diperkirakan selesai pada 22 Mei 2019.

Quote