Ikuti Kami

Pola Gotong Royong untuk Menangkan Paket Marhaen

Tim pemenangan telah menyinergikan seluruh jaringan mulai dari struktur partai, kader dan simpatisan.

Pola Gotong Royong untuk Menangkan Paket Marhaen
Cawagub NTT Emilia Nomleni

Kupang, Gesuri.id - Tim pemenangan pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Marianus Sae-Emilia Nomleni (Marhaen) menerapkan pola gotong-royong untuk memenangkan paket itu dalam pemungutan suara Pilgub NTT 27 Juni 2018.

"Seluruh kader partai koalisi, baik eksekutif, legislatif maupun struktural partai, relawan dan simpatisan bergotong-royong bersama rakyat memenangkan paket Marhaen," kata Ketua Tim Media paket Marhaen, Anton Landi di Kupang, Minggu (3/6).

Anton Landi mengemukakan hal itu, berkaitan strategi dan persiapan tim pemenangan pasangan yang diusung PDI Perjuangan dan Partai Kebangkitan Bangsa dalam memenangkan paket Marhaen pada pemungutan suara Pilgub NTT 27 Juni 2018.

Pelaksanaan Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) di 10 kabupaten se-NTT dan Pemilu Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) periode 2018-2023 tinggal menghitung hari.

Dalam hubungan dengan persiapan menuju hari "H", dia mengatakan, tim pemenangan telah menyinergikan seluruh jaringan mulai dari struktur partai, kader dan simpatisan partai koalisi untuk mengawal dan menjaga pelaksanaan pilgub agar berlangsung aman serta tidak terjadi kecurangan.

"Paket Marhaen (Marianus Sae-Emilia Nomleni) nomor urut 2 telah menyiapkan 10.877 saksi yang terlatih di 10.277 TPS pada 278 kecamatan untuk mengawal pelaksanaan pemungutan suara," katanya.

Menurut dia, pada setiap tempat pemungutan suara (TPS) akan ditempatkan dua orang saksi. Penempatan dua saksi ini sesuai dengan aturan Komisi Pemilihan Umum.

"Jadi kami menyinergikan seluruh jaringan struktur, kader dan simpatisan partai koalisi," katanya.

Paket Marhaen juga telah menyiapkan 1.000 saksi per kabupaten untuk mengawal dan menjaga pelaksanaan pemilu agar berlangsung aman dan damai serta tidak terjadi kecurangan," kata Anton Landi.

Saat ini, Emilia Nomleni baru saja menyelesaikan kampanye terakhir di zona II yang meliputi Kabupaten Sabu Raijua, Rote Ndao, Sumba Timur, Sumba Tengah, Sumba Barat dan Sumba Barat Daya.

Masyarakat di zona ini kata Anton Landi, menyambut luar biasa dan sangat antusias.

Selanjutnya, pada 3-9 Juni, Emilia Nomneli akan berkampanye di zona III, mulai titik Kabupaten Manggarai Barat, Manggarai, Manggarai Timur, Kabupaten Ngada dan Nagekeo.

"Dari kampanye terakhir di daratan Pulau Sumba paket Marhaen makin yakin dapat memenangkan Pilgub NTT pada 27 Juni mendatang," kata Anton Landi.

Quote