Probolinggo, Gesuri.id – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Probolinggo menggelar rapat konsolidasi perdana bersama seluruh jajaran Pengurus Anak Cabang (PAC) sebagai langkah awal menyatukan gerak organisasi pasca-Konferensi Cabang.
Rapat konsolidasi tersebut berlangsung di Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo, Jalan Brantas, Kelurahan Pilang, Kecamatan Kademangan.
Agenda utama pertemuan adalah sosialisasi program kerja serta sikap politik partai yang dihasilkan dari Konfercab VI PDI Perjuangan Kota Probolinggo.
Forum ini menjadi momentum strategis untuk memastikan arah perjuangan partai berjalan selaras hingga ke tingkat akar rumput.
Dalam pemaparannya, jajaran pengurus DPC menegaskan komitmen PDI Perjuangan dalam mendorong pembangunan daerah yang berpijak pada nilai-nilai Pancasila dan Trisakti Bung Karno.
Tiga pilar utama, yakni kedaulatan politik, kemandirian ekonomi, dan kepribadian dalam kebudayaan, ditegaskan sebagai fondasi perjuangan partai.
“Seluruh agenda strategis partai diarahkan untuk mengatasi kemiskinan, ketimpangan sosial, intoleransi, serta berbagai bentuk ketidakadilan,” ujar Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo, Tommy Wahyu Prakoso, Sabtu (3/1).
Tommy menyebut rapat ini menjadi sarana konsolidasi kekuatan kader setelah Konfercab sekaligus penguatan barisan struktural partai.
Ia juga menegaskan komitmen PDI Perjuangan Kota Probolinggo untuk membuka ruang partisipasi seluas-luasnya bagi generasi muda.
“Kami membuka ruang seluas-luasnya bagi kaum muda untuk terlibat aktif dalam setiap kegiatan partai di Kota Probolinggo,” katanya.
Sementara itu, Bendahara DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo, Sahri Trigiantoro, menekankan pentingnya soliditas internal antarseluruh struktur partai.
“Soliditas mulai dari DPC, PAC, ranting, hingga badan sayap partai menjadi kunci agar program partai dapat dijalankan secara masif,” ujarnya.
Ia juga mendorong terbangunnya komunikasi intensif dengan berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh agama, pemerintah daerah, dan kalangan pemuda, melalui kegiatan-kegiatan yang bersifat konstruktif.

















































































