Ikuti Kami

Baguna PDI Perjuangan Sumbang Disinfektan Sungai Andai

Hal itu guna membantu masyarakat melawan penyebaran Covid-19.

Baguna PDI Perjuangan Sumbang Disinfektan Sungai Andai
Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) DPD PDI Perjuangan Kalsel menyumbang cairan disinfektan ke warga Sungai Andai, Kabupaten Banjar.

Banjarmasin, Gesuri.id - Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) DPD PDI Perjuangan Kalsel menyumbang cairan disinfektan ke warga Sungai Andai, Kabupaten Banjar.

Hal itu guna membantu masyarakat melawan penyebaran Covid-19.

Baca: Jangan Mudik! Kalau Anda Sayang Keluarga ...

Penyerahan bantuan di Kantor DPD PDI Perjuangan, Sabtu (4/4), diterima M Al Hakim sebagai perwakilan warga yang juga merupakan Ketua RT 53 Kelurahan Sungai Andai.

Hakim berterima kasih, karena di tengah situasi pandemi, PDI Perjuangan hadir membantu masyarakat melawan Covid-19.

“Ulun mewakili warga Sungai Andai mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. Karena di tengah situasi genting, PDI Perjuangan hadir untuk membantu masyarakat melawan Covid-19,” tandas Hakim.

Baca: Polri Harus Kerja Maksimal Dukung Physical Distancing

Menurut Hakim, apa yang dilakukan PDI Perjuangan merupakan peran nyata berkontribusi kepada masyarakat. Hadir saat masyarakat membutuhkan. Tidak hanya hadir saat ada kepentingan pemilihan.

“Sekali lagi, sangat berterima kasih kepada PDI Perjuangan dan Baguna Kalsel,” imbuh Hakim.

Quote