Ikuti Kami

Wujudkan Filosofi Ki Hajar, Yulia Selenggarakan Bimbel

Bimbingan Belajar (Bimbel) melalui Yayasan yang dia pimpin, yakni Yayasan Berkat Edukasi Cerdas. 

Wujudkan Filosofi Ki Hajar, Yulia Selenggarakan Bimbel
Pegiat Pendidikan dari Kabupaten Bangka Tengah, Yulia.

Bangka Tengah, Gesuri.id - Pegiat Pendidikan dari Kabupaten Bangka Tengah, Yulia, menyelenggarakan Bimbingan Belajar (Bimbel) melalui Yayasan yang dia pimpin, yakni Yayasan Berkat Edukasi Cerdas. 

Berkolaborasi dengan Kampoes Inggris, Yulia berharap kegiatan Bimbel yang diselenggarakan Yayasan Berkat Edukasi Cerdas bisa menjadi wahana  transfer ilmu yang bermanfaat  bagi masyarakat.

Baca: Internalisasi Pancasila, Agenda Utama Proses Pendidikan

Yulia, yang juga Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Bangka Tengah ini sangat menyerap filosofi pendidikan yang digagas Pendiri Taman Siswa, Ki Hajar Dewantara. 

"Tujuan kami bisa berbagi ilmu dengan masyarakat. Karena dalam pandangan kami, setiap tempat adalah sekolah, setiap orang adalah guru dan setiap buku adalah ilmu. Selaras dengan filosofi Ki Hajar Dewantara, pendidik dan pendiri Taman Siswa sekaligus Bapak Pendidikan Bangsa," ujar Yulia.

Yulia melanjutkan, Baca Tulis Hitung, Bahasa Inggris dan Pembinaan Karakter adalah beberapa pelajaran yang diberikan oleh Bimbel. 

Tak hanya itu, yayasan Berkat Edukasi Cerdas juga membuka kegiatan diskusi bersama para mahasiswa secara gratis.

Baca: Organisasi Penggerak dan Harapan Baru Kualitas Pendidikan

"Kami berharap dengan kehadiran yayasan ini, bisa menjadi wadah dalam memberikan ilmu yang bermanfaat  bagi masyarakat. Apalagi, di masa pandemi ini, yang mengharuskan para murid belajar di rumah. Kami berharap bisa membantu mereka menghadapi pelajaran-pelajaran dari Sekolah,"jelas Yulia. 

"Bagi yang berminat untuk bergabung untuk les atau bimbel, bisa langsung menghubungi kami di nomor Yulia (08117171175) serta pak Yakop (085381972008) ," tambah Yulia.

Quote