Jakarta, Gesuri.id - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, MY Esti Wijayati, menegaskan pentingnya peran Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dalam mendukung penyusunan kebijakan nasional yang berbasis riset.
Menurutnya, hasil penelitian BRIN dapat menjadi fondasi bagi program pembangunan prioritas pemerintah.
Baca: Ganjar Tegaskan PDI Perjuangan Sebagai Penyeimbang Pemerintah
"BRIN punya kunci penting di dalam penyusunan kebijakan. Hasil risetnya bisa menjadi dasar kuat untuk menentukan arah pembangunan,” kata Esti dalam keterangan persnya, Jumat (26/9).
Esti mengapresiasi adanya tambahan anggaran BRIN sebesar Rp300 miliar, dari alokasi semula sekitar Rp6 triliun lebih.
Ia menilai meski belum sepenuhnya memenuhi kebutuhan, tambahan anggaran tersebut setidaknya memberi ruang gerak lebih longgar bagi BRIN dalam menjalankan tugasnya.
Lebih jauh, Esti berharap hasil riset BRIN dapat menjadi rujukan utama dalam program pemerintah daerah. Dengan begitu, kebijakan tidak lagi bersifat perkiraan semata, melainkan berbasis data ilmiah.
“Contoh sederhana soal stunting. BRIN sudah punya data angkanya, sehingga langkah pencegahan maupun penyelesaiannya bisa dirumuskan secara tepat,” ujarnya.
Baca: Ganjar Dukung Gubernur Luthfi Hidupkan Jogo Tonggo
Ia menambahkan, pemanfaatan hasil riset BRIN di tingkat daerah juga penting untuk menggali potensi lokal.
Dengan demikian, tradisi dan kearifan lokal tidak hanya sekadar dikenal sebagai budaya, tetapi juga memberi manfaat nyata bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat lokal.

















































































