Ikuti Kami

AHY-Sandi Jadi Menteri? Eva: Jokowi Pasti Diskusi ke Koalisi

Sebagai negara demokrasi, mengusulkan orang-orang tertentu untuk masuk Kabinet sah-sah saja.

AHY-Sandi Jadi Menteri? Eva: Jokowi Pasti Diskusi ke Koalisi
Ilustrasi. Presiden Jokowi.

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Eva Kusuma Sundari mengatakan mulai  beredarnya beberapa nama sebagai calon kuat menteri anggota Kabinet Joko Widodo (Jokowi)- KH Ma'ruf Amin 2019-2024 merupakan manifestasi aspirasi yang sah sebagai ide atau wacana.

Baca: Adian Cocok Jadi Menteri Apa? Ini Kata Iis Srikandi Banteng

Eva mengatakan, Indonesia adalah negara demokrasi. Sehingga apabila ada yang berniat mengusulkan orang-orang tertentu untuk masuk Kabinet, hal tersebut sah-sah saja.

"Tapi saya yakin Presiden sudah punya nama-nama dan sedang memilih-milih kandidat yang sesuai dengan kriteria beliau," kata Eva kepada Gesuri, Selasa (28/5). 

Eva mengatakan dirinya yakin Presiden akan mengajak diskusi partai-partai koalisi untuk mencari susunan kabinet yang ideal. 

"Saya yakin kali ini Kabinet akan lebih ideal dan efektif karena ruang Presiden untuk memilih lebih luas dan bebas. Mari kita bantu dengan doa," ujar Eva.

Seperti diketahui, saat ini sudah mulai beredar nama-nama calon anggota kabinet Jokowi-Maruf Amien periode 2019-2014.

Dalam salah satu bocoran susunan menteri di Kabinet Kerja Joko Widodo jilid II periode 2019-2024 yang diperoleh Gesuri, ada nama-nama yang tak terduga.

Baca: PDI Perjuangan Ajukan Nama Menteri Setelah Lebaran
 
Nama-nama tak terduga itu adalah Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Cawapres pasangan 02 Sandiaga Uno.

Namun, hingga kini, bocoran tersebut tak bisa terkonfirmasi sebagai susunan kabinet yang sudah pasti.

Quote