Ikuti Kami

Hadiri Rakernas TKN, Jokowi Dielu-elukan Peserta

Jokowi tiba di lokasi pukul 09.00 WIB dengan mengenakan kemeja lengan panjang berwarna coklat bertuliskan #01 dan celana jeans. 

Hadiri Rakernas TKN, Jokowi Dielu-elukan Peserta
(keempat dari kiri) Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Calon Presiden RI nomor urut 01, Joko Widodo. Foto: Koordinator media TKN Jokowi-Ma'ruf

Surabaya, Gesuri.id - Calon Presiden RI nomor urut 01, Joko Widodo menghadiri acara Rapat Pleno Rapat Kerja Nasional Tim Kampanye Nasional (Rakernas TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin yang digelar di Hotel Empire Palace, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (28/10).

Berdasarkan pantauan Gesuri.id, Jokowi tiba di lokasi pukul 09.00 WIB dengan mengenakan kemeja lengan panjang berwarna coklat bertuliskan #01 dan celana jeans. 

Baca: TKN Pastikan Jokowi-Ma'ruf Menang di Seluruh Wilayah

Jokowi didampingi Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Jubir Kepresidenan Johan Budi.

Jokowi hadir, para peserta berebutan mengerubunginya hanya untuk ber-swafoto maupun bersalaman.

"Pak Jokowi, Pak Jokowi..," teriak para peserta.

Selain Jokowi, hadir pula para Ketua Umum Partai Politik Koalisi Indonesia Kerja seperti Megawati Soekarnoputri (PDI Perjuangan), Rohmahurmuzy (PPP), Oesman Sapta Odang (Hanura), Airlangga Hartanto (Golkar), Grace Natalie (PSI), Diaz Hendropriyono (PKPI), Harry Tanoesoedibjo (Perindo).

Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf Amin, Erick Thohir. Dewan Pengarah TKN Akbar Tanjung, Sidarto Danusubroto dan Agung Laksono serta Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.

Baca: Rakernas TKN Pecut Semangat TKD Jawa Timur

Acara diawali dengan membacakan kembali sumpah pemuda. Hal ini sekaligus untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-90.

Quote