Ikuti Kami

Mega, Puan, Hasto, Pacul Bertemu, Junimart: Bahas Soal Ini

Pertemuan dilakukan usai polemik Ganjar Pranowo tak diundang dalam rapat konsolidasi PDI Perjuangan Jawa Tengah.

Mega, Puan, Hasto, Pacul Bertemu, Junimart: Bahas Soal Ini
Politikus PDI Perjuangan Junimart Girsang.

Jakarta, Gesuri.id - Politikus PDI Perjuangan Junimart Girsang mengakui ada pertemuan antara Ketum Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani, Hasto Kristiyanto dan Bambang ‘Pacul’ Wuryanto di Teuku Umar dua pekan lalu.

Baca: Di Jalur Hattrick, Elektibilitas PDI Perjuangan Tertinggi
 
Pertemuan dilakukan usai polemik Ganjar Pranowo tak diundang dalam rapat konsolidasi PDI Perjuangan Jawa Tengah.

Junimart mengatakan, pertemuan merupakan urusan internal partai. Soal tema pertemuan, dia enggan menjelaskan lebih rinci.

Ketika dikonfirmasi apakah pertemuan tersebut berkaitan dengan kisruh yang terjadi di PDI Perjuangan Jawa Tengah, dia mengakui tidak tahu.

"Saya juga tidak tahu (isi pertemuan)," kata Junimart saat ditemui, di kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (7/6).

Sumber di internal PDI Perjuangan menyebutkan, dalam pertemuan itu Megawati marah. Mega menyayangkan gaduh yang terjadi di internal partainya usai Ganjar Pranowo tak diundang dalam acara konsolidasi tersebut.

Hanya saja, Junimart menegaskan, dalam pertemuan semacam itu tema yang dibahas amat spesifik. Tema yang dibahas pun bukan untuk dikonsumsi secara luas. Yang pasti, tegas dia, tema seputar PDI Perjuangan.

"Itu kan hanya internal. Internal partai yang sifatnya super spesifik. Kalau sudah begitu, tentu ada hal-hal yang didiskusikan, yang tidak menjadi konsumsi oleh siapapun," ujar dia.

Wakil Ketua Komisi II DPR ini pun menjelaskan, soal rekomendasi calon yang bakal diusung partai PDI Perjuangan di pilpres 2024. Dia menegaskan, wewenang sepenuhnya ada di tangan Ketua Umum.

"Itu menjadi kewenangan penuh dari ibu ketua umum. Kita tegak lurus," tandasnya.

Baca: Andi Arif Sok Tahu Soal PDI Perjuangan, Orang Lagi Halu !

Minggu 23 Mei 2021, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memanggil Puan Maharani, Bambang Wuryanto atau akrab disapa Bambang Pacul dan Hasto Kristiyanto. Mereka dikumpulkan dalam satu meja di Jalan Teuku Umar, kediaman Megawati.

Megawati meradang mendengar keributan yang terjadi pasca konsolidasi PDI Perjuangan Jawa Tengah sehari sebelumnya. Dalam pertemuan itu, Mega menyesalkan, keributan di internal terkuak ke ruang publik. 

Pemicunya ketika Ganjar Pranowo tidak diundang dalam konsolidasi internal PDI Perjuangan Jateng. Acara tersebut dihadiri langsung oleh Puan Maharani. Loyalis Puan, Bambang Wuryanto mengakui, sengaja tak mengundang Ganjar saat itu.

Seorang sumber merdeka.com yang mengetahui pertemuan di Jalan Teuku Umar menuturkan, Megawati tak ingin ada ribut-ribut di internal. Apalagi karena soal calon presiden. Karena sesuai hasil kongres, urusan Capres ada di tangan ketua umum.

"Bu Mega minta mereka kerja saja dan tidak ribut," bisik sumber dari internal PDI Perjuangan tersebut. Dilansir dari merdeka com.

Quote