Ikuti Kami

Menangi Pileg, Ini Target PDI Perjuangan Sulut Selanjutnya

PDI Perjuangan Sulut optimistis bisa sapu bersih di Pilkada serentak tahun 2020.

Menangi Pileg, Ini Target PDI Perjuangan Sulut Selanjutnya
Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Sulawesi Utara, Steven Kandouw.

Manado, Gesuri.id - Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Sulawesi Utara, Steven Kandouw mengatakan kemenangan besar PDI Perjuangan di Pemilu 2019, jadi dasar pijakan untuk memenangi Pilkada Serentak 2020.

PDI Perjuangan setidaknya mengirimkan tiga kader ke krusi DPR RI dapil Sulut, 18 kursi DPRD Sulut, dan menang di 11 Pileg DPRD Kabupaten/kota menempatkan kadernya sebagai Ketua DPRD.

Baca: Si Doel Raih Suara Terbanyak, Ini Jejeran Faktanya

"Dengan capaian legislatif seperti ini pantas dan wajar kalau PDI Perjuangan target sapu bersih," kata Wakil Gubernur Sulut ini.

Pesaing PDI Perjuangan sejauh ini Partai Nasdem, kata Wagub ada yang menyebut penyampaian Nasdem sensasional,

"Kalau mereka sensasional, lalu PDI Perjuangan pencapaiannya kategori apa? " ujar Mantan Ketua DPRD Sulut

Nasdem punya kader 5 kepala daerah, tapi malah PDI Perjuangan memenangi semua daerah kekuasaan kepala daerah Nasdem.

"Kan mereka 5 kepala daerah. PDIP 560 ribu suara, mereka (Nasdem) hanya 245 ribu, hanya setengahnya saja, " ungkap dia.

Di DPRD Provinsi Sulut, Nasdem dapat 9 kursi, PDIP dapat dua kali lipatnya.

"Ketua DPRD kabupaten/kota, malah mereka (Nasdem) tidak ada, kita cuma 11 ketua DPRD dan 4 wakil ketua," kata dia.

PDI Perjuangan misalnya memenangi 11 dari 15 Pileg Kota/kabupaten se-Sulut.

Baca: Tjahjo Ajak Kepala Daerah Komitmen Eliminasi Malaria

PDI Perjuangan hanya kalah di 4 daerah, misalnya di Tomohon, Sangihe, dan Minsel masih kekuasaan Golkar, di Boltim kandangnya PAN.

Itu pun PDI Perjuangan bisa memaksimalkan hasil hingga merebut posisi Wakil Ketua DPRD.

Quote