Ikuti Kami

Mukhlis Basri Kirim Penjinak Agar Harimau Masuk Perangkap

Langkah ini diperlukan agar Harimau yang sempat berkeliaran tersebut bisa ditangkap dan tidak menimbulkan ketakutan di kalangan masyarakat. 

Mukhlis Basri Kirim Penjinak Agar Harimau Masuk Perangkap
Anggota DPR RI, Mukhlis Basri.

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPR RI, Mukhlis Basri membenarkan dirinya mengirim penjinak harimau ke Kecamatan Suoh dan BNS Lampung Barat, Lampung.

Langkah ini diperlukan agar Harimau yang sempat berkeliaran tersebut bisa ditangkap dan tidak menimbulkan ketakutan di kalangan masyarakat. 

BaCa: Ini Momen Haru Pendeta Leo Curhat ke Ganjar Pranowo

"Biar harimau mau masuk perangkap" Kata Mukhlis kepada Gesuri.id, Kamis (14/3). 

Sebelumnya Pembina Satgas Lembah Suoh dan BNS Lampung Barat, Sugeng Hari Kinaryo Adi mengatakan, penjinak harimau itu didatangkan Mukhlis Basri dari Ciamis, Jawa Barat.

“Kita tau harimau ini sudah meresahkan masyarakat dan memakan tiga orang korban, dua meninggal dan satu luka berat,” ujarnya, Rabu (13/3).

“Hal itu membuat Bapak Mukhlis Basri selaku Anggota DPR RI peduli dengan konflik ini dan mengirim penjinak yang berasal dari Ciamis,” terusnya.

Menurut Sugeng, penjinak harimau yang dikirim untuk menangkap dan menjinakan harimau itu sebanyak 10 orang.

BaCa: Memaknai 34 Menit Ganjar Pranowo dan Najwa Shihab

“Dia berinisiatif karena rasa keprihatinan beliau terhadap konflik ini, Pak Mukhlis mencari jalan keluar dan solusi dengan membawa pawang tersebut,” sebutnya.

“Tentunya harapan masyarakat sangat besar. Apapun yang akan dilakukan pawang itu kami akan dukung penuh,” sambungnya.

Dirinya juga mempunyai harapan besar agar harimau yang telah membuat resah warga Suoh dan BNS itu ditangkap.

Quote