Ikuti Kami

Banteng Pesawaran Peringati HUT ke-79 Ibu Megawati Soekarnoputri dengan Kegiatan Merawat Pertiwi & Doa Bersama

Kegiatan tersebut mengusung semangat “Merawat Pertiwi”.

Banteng Pesawaran Peringati HUT ke-79 Ibu Megawati Soekarnoputri dengan Kegiatan Merawat Pertiwi & Doa Bersama
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran Aria Guna.

Pesawaran, Gesuri.id  – Hari Ulang Tahun Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Prof. Dr. (H.C.) Megawati Soekarnoputri, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran menggelar serangkaian kegiatan yang sarat dengan nilai kebersamaan, kepedulian lingkungan, dan spiritualitas.

Kegiatan tersebut mengusung semangat “Merawat Pertiwi”, yang diwujudkan melalui pembagian bibit pohon dan penanaman pohon kepada para kader partai.

Baca: Inilah Profil dan Biodata Ganjar Pranowo

Aksi ini menjadi simbol komitmen PDI Perjuangan dalam menjaga kelestarian lingkungan serta menanamkan kesadaran ekologis sebagai bagian dari pengabdian kepada bangsa dan negara.

Selain kegiatan lingkungan, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran juga melaksanakan doa bersama dan pemotongan tumpeng yang diikuti oleh kader partai serta masyarakat sekitar.

Doa bersama ini dipanjatkan sebagai ungkapan rasa syukur sekaligus harapan agar Ibu Megawati Soekarnoputri senantiasa diberikan kesehatan, kekuatan, dan kebijaksanaan dalam membimbing PDI Perjuangan.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran Aria Guna menyampaikan bahwa peringatan HUT ke-79 Ibu Megawati bukan sekadar perayaan seremonial, tetapi momentum untuk meneladani nilai-nilai perjuangan, nasionalisme, dan keberpihakan kepada rakyat kecil yang selama ini menjadi roh perjuangan PDI Perjuangan.

Baca: IKisah Keluarga Ganjar Pranowo Jadi Inspiratif Banyak Pihak

“Melalui kegiatan Merawat Pertiwi dan doa bersama ini, kami ingin menegaskan bahwa kader PDI Perjuangan hadir tidak hanya dalam konteks politik, tetapi juga dalam menjaga lingkungan, mempererat persaudaraan, dan memperkuat nilai-nilai gotong royong di tengah masyarakat,” ujarnya Jumat (23/1).

Kegiatan berlangsung dengan khidmat, penuh keakraban, dan mendapat sambutan positif dari para kader serta masyarakat yang hadir. DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi untuk terus bergerak bersama rakyat dalam semangat persatuan dan kepedulian sosial.

Quote