Ikuti Kami

PDI Perjuangan Kotamobagu Tanam 1000 Pohon di Hutan Kota

Sebagai bagian sikap kepedulian terhadap lingkungan dan kelestarian alam.

PDI Perjuangan Kotamobagu Tanam 1000 Pohon di Hutan Kota
Kegiatan menanam 1000 pohon di Hutan Kota Bonawang, Kelurahan Mongkonai Kecamatan Kotamobagu Barat, Jumat (14/2) pagi.

Kotamobagu, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Kotamobagu Meidi Makalalag, sekaligus sebagai Ketua DPRD Kota Kotamobagu mengatakan, kegiatan menanam 1000 pohon merupakan instruksi langsung dari Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, untuk wajib dilaksanakan oleh seluruh kader dan simpatisan di setiap daerah.

Itu dikatakannya saat kegiatan menanam 1000 pohon di Hutan Kota Bonawang, Kelurahan Mongkonai Kecamatan Kotamobagu Barat, Jumat (14/2) pagi.

Hal itu juga, lanjutnya, sebagai bagian sikap kepedulian terhadap lingkungan dan kelestarian alam.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kotamobagu Nayodo Koerniawan yang juga sebagai Wakil Wali Kota Kotamobagu, serta seluruh kader pengurus partai berlambang banteng moncong putih ini hadir dalam kegiatan tersebut.

“Ibu Ketua Umum selalu menekankan kepada semua kader agar selalu menjaga, melestarikan, dan mencintai alam kita. Sebagai tindakan nyata, kader se-Indonesia harus melakukan penanaman pohon di daerah masing-masing,” ungkap Meidi.

Wakil Ketua I DPC PDI Perjuangan Kotamobagu Nayodo Koerniawan, menambahkan, kalau kegiatan penanaman pohon tersebut, sangat positif, sebagai sebuah langkah menjaga ekosistem di Kotamobagu.

“Ini untuk menjaga keseimbangan alam di daerah. Dimana, pohon sendiri berfungsi sebagai wahana untuk menyimpan air, terlebih dalam iklim pemanasan global seperti sekarang,” imbuh Nayodo.

Ia juga menambahkan, aktifitas penanaman pohon oleh DPC PDI Perjuangan Kotamobagu tersebut, bisa diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat yang ada di Kotamobagu.

“Selain untuk menjaga agar kerusakan lingkungan tidak terus terjadi. Ini juga bisa ikut menghijaukan daerah kita,” paparnya.

Quote