Ikuti Kami

Rakornas PDI Perjuangan Dihadiri Sejumlah Menteri

PDI Perjuangan memilih tema 'Persatuan Indonesia Bumikan Pancasila'.

Rakornas PDI Perjuangan Dihadiri Sejumlah Menteri
PDI Perjuangan menggelar rapat koordinasi nasional (rakornas) bersamaan dengan HUT ke-46 PDI Perjuangan, Kamis (10/1). (Foto: gesuri.id/Elva Nurrul Prastiwi)

Jakarta, Gesuri.id - PDI Perjuangan menggelar rapat koordinasi nasional (rakornas) hari ini. Sejumlah menteri turut menghadiri rakornas yang digelar bersamaan dengan HUT ke-46 PDI Perjuangan itu. 

Baca: HUT PDI Perjuangan, Tantangan Besar Membumikan Pancasila

Acara digelar di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (10/1). Acara dihadiri Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Politikus PDI Perjuangan Kwik Kian Gie, Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat, dan jajaran PDI Perjuangan lainnya. 

Menko PMK Puan Maharani, Menkum HAM Yasonna Laoly, Mendagri Tjahjo Kumolo, Menhan Ryamizard Ryacudu, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Hamzah Haz, Try Sutrisno, hingga tokoh-tokoh nasional lainnya juga sudah hadir di lokasi. Presiden Joko Widodo, Wapres Jusuf Kalla, dan Kiai Ma'ruf Amin juga hadir. 

PDI Perjuangan memilih tema 'Persatuan Indonesia Bumikan Pancasila' di ulang tahun mereka kali ini. Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan tema ini dipilih karena menjadi kekuatan pemersatu dan hadir sebagai Rumah Kebangsaan Indonesia Raya adalah jati diri PDI Perjuangan. 

"Hal ini juga sesuai nomor urut partai, nomor 3. Karena itulah mengapa prinsip kebangsaan, nasionalisme, dan dedikasi bagi bangsa dan negara selalu hidup dan dibumikan dengan baik. Sebab, kami yakin bahwa ideologi Pancasila, Gotong Royong, dan Semangat Kerakyatan itulah yang menjadi kunci eksistensi partai," ujar Hasto dalam keterangannya, Kamis (10/1). 

Baca: Megawati Pernah Bercita-cita Jadi Perawat dan Pilot 

Hasto juga mengatakan HUT ke-46 dan rakornas PDI Perjuangan hari ini merupakan puncak konsolidasi ideologi, organisasi, politik, dan konsolidasi partai. PDI Perjuangan akan berjuang untuk memenangkan Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019 dan memenangkan partai di pileg. 

"Dengan HUT dan sekaligus rakornas yang dihadiri oleh 13.126 kader partai, maka pesan yang disampaikan adalah bahwa PDI Perjuangan siap mengawal pemerintahan Pak Jokowi ke depan. Bagaimanapun, memenangkan PDI Perjuangan sekaligus dengan memenangkan Pak Jokowi-KH Maruf Amin adalah satu tekad perjuangan menang untuk rakyat," tutur dia.

Quote