Ikuti Kami

Whisnu Sakti Dalam Pemulihan Kesehatan, Dipantau Istri

WS mempunyai riwayat Jantung Koroner yang diderita sejak 2016 lalu.

Whisnu Sakti Dalam Pemulihan Kesehatan, Dipantau Istri

Surabaya, Gesuri.id - Sempat dikabarkan jatuh sakit, kondisi Wakil Walikota Surabaya Whisnu Sakti Buana masih dalam pemulihan. Meski tak mendapat perawatan di Rumah Sakit, namun pihak keluarga menginginkan agar penyembuhan dilakukan di rumah.

"Iya. Saya menginginkan agar dirawat keluarga," terang Istri Whisnu Sakti, Dini Syafariah Endah.

Baca: Wawali Whisnu Sakti Buana Dikabarkan Sakit

Hal itu dilakukan demi menjaga kondisi kesehatan. Terlebih, dalam masa pandemi saat ini pihak keluarga menginginkan agar proses perawatan dan penyembuhan sebisa mungkin dilakukan dirumah.

Dikonfirmasi Kamis (19/11), Dini menyatakan posisi kesehatan politisi PDI Perjuangan Jatim yang akrab disapa WS sempat merasa tidak enak badan. 

Kondisi kesehatan terganggu lantaran WS mempunyai riwayat Jantung Koroner yang diderita sejak 2016 lalu. "Kesibukan kegiatan Wawali dan partai, kadang membuat Bapak lupa makan. Saya sering mengingatkan," terang Dini.

Alumni FISIP UGM ini menjelaskan, WS harus beristirahat selama tiga hari kedepan. Itu berdasarkan nasehat dokter keluarga yang sempat memeriksa kondisi kesehatan.

"Sementara tidak boleh terlalu lelah," imbuh Dini.

Agar tidak kian parah, porsi makanan WS kian dikontrol oleh sang Istri. 

"Tidak boleh gorengan. Makan sayur dan buah. Tiap tiga hari akan kontrol kesehatan. Biar Bapak harus fit kembali," kata Dini.

Baca: Paramitha Dukung Penyaluran Pompa BBG ke Petani Tegal

Tak lupa Dini juga mengucapkan terimakasih atas doa dari seluruh lapisan masyarakat untuk pemulihan kesehatan adik kandung Jagad Hariseno ini.

Dini menjelaskan, banyak yang menanyakan kondisi kesehatan WS dan ingin membesuk."Terimakasih atas doa dan perhatiannya. Sementara Bapak belum bisa dijenguk. Maturnuwun yang sudah mengirimkan makanan, buah-buahan, jamu herbal cina. Semoga bisa membantu pemulihan Bapak," terangnya.

Diketahui, Wakil Walikota Surabaya Whisnu Sakti Buana terganggu kondisi kesehatannya saat menjalankan tugas rutin beliau sebagai seorang Wawali dan peran beliau sebagai petugas partai terutama di masa kampanye pilkada ini.

Hal tersebut harus membuat Ajudan Wawali, Aditya segera melarikan WS untuk mendapatkan perawatan.

Quote