Ikuti Kami

Edoardus Kaize: Pembangunan Bangsa Tak Bisa Lepas dari Kekuatan Masyarakat Papua Selatan

Jika kehidupan di kampung berjalan rukun dan saling menghargai, maka persatuan Indonesia akan tetap kokoh.

Edoardus Kaize: Pembangunan Bangsa Tak Bisa Lepas dari Kekuatan Masyarakat Papua Selatan
Anggota Komisi IV DPR RI dari Daerah Pemilihan Papua Selatan, Edoardus Kaize.

Jakarta, Gesuri.id -  Anggota Komisi IV DPR RI dari Daerah Pemilihan Papua Selatan, Edoardus Kaize, S.S. mengatakan sebagai putra Papua Selatan, ia menegaskan pembangunan bangsa tidak dapat dilepaskan dari kekuatan masyarakat di tingkat kampung.

"Masyarakat adalah fondasi bangsa. Jika kehidupan di kampung berjalan rukun dan saling menghargai, maka persatuan Indonesia akan tetap kokoh dari Malind hingga ke seluruh Nusantara" tegasnya saat sosialisasi kebangsaan di Kampung Inggari, Distrik Malind, Kabupaten Merauke, dikutip Rabu (21/1/2026).

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh aparat kampung, tokoh adat, tokoh masyarakat, pemuda, serta perwakilan DPD dan DPC PDI Perjuangan. Sosialisasi berlangsung sederhana namun interaktif, dengan penekanan pada keterlibatan aktif masyarakat dalam menjaga nilai-nilai kebangsaan.

Kaize menjelaskan Empat Pilar MPR RI merupakan landasan utama kehidupan berbangsa, yakni Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 sebagai konstitusi negara, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai bentuk negara, serta Bhinneka Tunggal Ika sebagai semboyan persatuan dalam keberagaman

"Nilai-nilai kebangsaan ini harus tercermin dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari cara kita bermusyawarah, menyelesaikan masalah, hingga menjaga hubungan antarwarga di kampung," kata Edoardus Kaize. 

Ia menilai masyarakat Distrik Malind memiliki modal sosial yang kuat berupa solidaritas dan penghormatan terhadap adat. Jika nilai tersebut dipadukan dengan pemahaman Empat Pilar MPR RI, maka kehidupan sosial yang damai dan harmonis akan terus terjaga.

Berbeda dari kegiatan sebelumnya, sosialisasi di Kampung Inggari lebih menyoroti peran keluarga dan komunitas dalam menanamkan nilai kebangsaan sejak dini. Kaize mendorong orang tua dan tokoh adat untuk menjadi teladan bagi generasi muda dalam menjaga persatuan dan toleransi.

Melalui sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Kampung Inggari ini, Edoardus Kaize berharap masyarakat semakin memahami peran strategis mereka dalam menjaga persatuan, kedamaian, dan keberlanjutan kehidupan sosial di Papua Selatan.

Quote