Ikuti Kami

Ineu Ajak Masyarakat Jabar Sukseskan Asian Games

Kesuksesan Asian Games juga berimbas pada citra baik Jabar di mata wisatawan.

Ineu Ajak Masyarakat Jabar Sukseskan Asian Games
Ketua DPRD Jabar Ineu Purwadewi Sundari

Bandung, Gesuri.id - Meski berlangsung di Jakarta dan Palembang, namun perhelatan Asian Games juga terasa istimewa bagi masyarakat Jawa Barat. Terlebih, terdapat 15 venue di Jabar yang akan dipergunakan oleh para atlet dari berbagai cabang olahraga.

Ketua DPRD Jabar Ineu Purwadewi Sundari meminta masyarakat dan semua pihak agar ikut serta berpartisipasi menyukseskan Asian Games 2018 yang akan berlangsung pada 18 Agustus hingga 2 September mendatang.

"Masyarakat maupun pemerintah pusat, provinsi, kabupaten dan kota harus ikut membantu menyukseskan Asian Games 2018," ujar Ineu di Bandung, Senin (2/7).

Baca: Indonesia Antisipasi Keamanan Asian Games

Menurut Ineu, kesuksesan Asian Games juga berimbas pada citra baik Jabar di mata wisatawan.

"Kita akan sukseskan Asian Games ini. Kita akan memantau dan mendorong kesiapan venue hingga berdampak baik pada citra Jabar, tidak saja berskala nasional tapi juga di mata internasional,” kata politisi PDI Perjuangan ini.

Ineu menambahkan, momentum Asian Games bisa dimanfaatkan untuk peningkatan ekonomi masyarakat dan mempromosikan objek wisata di Jabar.

Baca: Mobil Dinas Menteri dan Media Akan Berlogo Asian Games

“Secara ekonomi sangat potensial mendorong perekonomian masyarakat termasuk menjadi promosi pariwisata untuk dapat menggait wisatawan mancanegara lebih banyak lagi berkunjung ke Jabar,” tutup Ineu.

Quote