Ikuti Kami

Mercy Sampaikan Terima Kasih ke Masyarakat Maluku

Mercy menyampaikan terima kasihnya kepada seluruh warga Maluku atas dukungan sehingga dirinya terpilih kembali menjadi anggota DPR RI.

Mercy Sampaikan Terima Kasih ke Masyarakat Maluku

Ambon, Gesuri.id - Anggota DPR RI daerah pemilihan (Dapil) Maluku, Mercy Chriesty Barends menyampaikan terima kasihnya kepada seluruh warga Maluku yang memberikan dukungan sehingga dirinya terpilih kembali untuk periode kedua mewakili provinsi tersebut.

"Atas nama pribadi dan keluarga beta (saya) menyampaikan terima kasih tidak terhingga atas kepercayaan warga Maluku memilih saya sebagai salah satu dari empat wakil Maluku di DPR-RI periode 2019-2024," ujar Mercy saat menggelar syukuran pelantikannya, di Ambon, Sabtu (7/3).

Baca: Mercy Nilai Virus Corona Sanggup Ciptakan Teror Psikologi

Dalam syukuran tersebut Mercy Barends hadir didampingi suaminya Arnold Lopulalan, sang anak Cicero Nessa 'Izel' Lopulalan serta ayahanda Ishack O. Barends dan ibunda Anatje de Fretes - Barends.

Syukuran tersebut dihadiri ratusan relawan Mercy Chriesty Barends (MCB), sopir angkot, pengayuh becak, pengojek, mama jibu-jibu (pedagang asongan), tokoh lintas agama, pemuka agama, anggota DPRD Maluku serta pimpinan DPD PDI Perjuangan serta DPC dan PAC se-Kota Ambon.

Mercy menegaskan, akan bekerja dengan semua kemampuan yang dimilikinya untuk mewujudkan kepercayaan yang diberikan masyarakat kepada dirinya sebagai salah satu dari empat wakil Maluku di DPR-RI.

"Saya sadar sungguh bahwa amanat 1,8 juta rakyat Maluku tidaklah mudah untuk dipikul. Karena itu saya bersama keluarga mengharapkan dukungan doa seluruh masyarakat sehingga bisa optimal dalam menyuarakan aspirasi masyarakat di provinsi ini," ujarnya.

Dia mengakui, perjuangan mewujudkan kesejahteraan dan kemajuan pembangunan di provinsi tersebut, tidaklah mudah karena hanya memiliki empat keterwakilan di parlemen, dan mereka harus berjuang habis-habisan mengawal seluruh kebijakan pembangunan di Maluku.

"Mari sama-sama menopang seluruh perjuangan saya bersama tiga anggota DPR-RI dari Dapil Maluku agar memiliki bahu yang kuat untuk memikul seluruh tanggungjawab memajukan pembangunan di daerah serta kesejahteraan masyarakat di masa mendatang," ujar suaminya Arnold Lopulalan.

Dirinya juga meminta maaf jika pada periode pertama 2014-2019 banyak aspirasi maupun permohonan bantuan dari masyarakat yang tidak bisa dipenuhinya.

"Banyak orang pasti beranggapan angota DPR-RI pasti banyak uang. Banyak tawaran untuk 'bermain' proyek. Saya tidak munafik dan hal itu tidak pernah dilakukan. Saya hanya mengandalkan Tuhan dalam seluruh perjuangan dan berkarya hanya dengan gaji sebagai anggota DPR-RI saja. Karena itu jangan marah jika banyak permohonan bantuan yang tidak bisa dipenuhi," tandasnya.

Baca: Mercy Minta Pemkab Kepulauan Tanimbar Berhati-Hati

Mercy dalam kesempatan itu juga menerima banyak wejangan dari Sekda Maluku Kasrul Selang yang hadir mewakili Gubernur Maluku Murad Ismail, Ketua DPRD Maluku Lucky Wattimury yang juga Sekretaris DPD PDI Perjuangan Maluku, Pimpinan Sinode GPM serta Ketua Perkumpulan warga Kepulauan Aru di Kota Ambon Ny. Riko Gainau.

Ia pun memperkenalkan pimpinan dan staf rumah aspirasi Mercy Chriesty Barends (RA-MCB) yang dijadikan sebagai pusat pergerakan dalam menjaring aspirasi, serta para relawan yang bekerja untuk memenangkannya.

Quote