Ikuti Kami

PDI Perjuangan Siap Beri Pelatihan Khusus ke Caleg Terpilih

Pelatihan itu terkait dengan tugas pokok (Tupoksi) sebagai anggota legislatif.

PDI Perjuangan Siap Beri Pelatihan Khusus ke Caleg Terpilih
Sekjen PDI Perjuangan Jatim, Sri Untari.

Malang, Gesuri.id - DPD PDI Perjuangan Jawa Timur tengah menggodok rencana mengenai pelatihan khusus bagi calon angota legislatif (caleg) terpilih.

Pelatihan itu terkait dengan tugas pokok (Tupoksi) sebagai anggota legislatif.

Baca: Kang Hasan Ajak Caleg yang Gagal Segera 'Move On'

“Harapannya agar mereka tidak gagap setelah dilantik menjadi anggota dewan. Mereka paham soal legal drafting, budgeting dan controlling,” kata Sekjen PDI Perjuangan Jatim, Sri Untari.

Srikandi PDI Perjuangan dari Dapil Malang Raya ini melanjutkan pelatihan para Caleg terpilih akan dipusatkan di suatu tempat. 

Pelatihan itu diikuti seluruh Caleg terpilih di seluruh Jawa Timur.

Menyinggung soal calon ketua DPRD, dijelaskan Sri Untari bila hal itu ada mekanismenya di partai. 

“Nanti di masing-masing cabang diajukan tiga calon,” jelas dia.

Baca: PDI Perjuangan Unggul di 16 Provinsi, Apa Saja?

Ketiga calon tersebut diajukan ke DPP PDI Perjuangan untuk dibahas lewat Rakornas. Dalam Rakornas itu diikuti juga Ketua DPC, Sekretaris dan pengurus lainnya.

“Soal siapa yang ditunjuk menjadi ketua dewan, itu merupakan hasil keputusan partai. Mekanismenya sudah jelas dan baku. Jadi apapun keputusan partai harus diterima,” pungkasnya.

Quote