Ikuti Kami

Sarifah Ikuti Pembekalan & Konsolidasi Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan: Perkuat Soliditas

Menyamakan arah perjuangan, serta meneguhkan komitmen ideologis dalam menjalankan tugas-tugas kerakyatan.

Sarifah Ikuti Pembekalan & Konsolidasi Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan: Perkuat Soliditas
Anggota DPR RI Sarifah Ainun Jariyah saat mengikuti pembekalan dan konsolidasi anggota DPR RI fraksi PDI Perjuangan.

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPR RI Sarifah Ainun Jariyah, mengatakan pembekalan dan konsolidasi anggota DPR RI fraksi PDI Perjuangan menjadi momentum penting untuk memperkuat soliditas.

"Menyamakan arah perjuangan, serta meneguhkan komitmen ideologis dalam menjalankan tugas-tugas kerakyatan," ujarnya dikutip Minggu (18/1).

Melalui kegiatan ini, lanjutnya, seluruh anggota dibekali pemahaman strategis terkait fungsi legislasi, pengawasan, dan penganggaran.

"Agar senantiasa berpihak kepada kepentingan rakyat," ungkapnya.

Menurut Sarifah, konsolidasi ini juga menjadi ruang evaluasi dan penguatan sinergi.

Dengan demikian, ujarnya, agar fraksi PDI Perjuangan tetap konsisten mengawal Pancasila, UUD 1945. 

"Serta mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," sambungnya.

Sarifah menambahkan dengan semangat gotong royong dan disiplin organisasi, fraksi PDI Perjuangan siap bekerja lebih solid, responsif.

"Dan hadir sebagai wakil rakyat yang memperjuangkan kesejahteraan bangsa dan negara," pungkasnya.

Quote