Ikuti Kami

Edy Wuryanto Terus 'Perangi' Stunting di Blora

Edy Wuryanto terus melakukan sosialisasi guna mendukung program pemerintah perihal pencegahan Stunting.

Edy Wuryanto Terus 'Perangi' Stunting di Blora
Anggota Komisi IX DPR RI Edy Wuryanto.

Blora, Gesuri.id - Anggota Komisi IX DPR RI Edy Wuryanto terus melakukan sosialisasi guna mendukung program pemerintah perihal pencegahan Stunting.

Bersama mitra kerjanya, Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Jawa Tengah (Jateng), Edy menggelar sosialisasi di desa Kalinanas, kecamatan Japah dan desa Bakah, kecamatan Kunduran, Kabupaten Blora, baru-baru ini. 

Baca: DPR Sarankan Satgas Mafia Tanah Selesaikan Masalah Internal

Sosialisasi ini termasuk dalam Penguatan Pendataan Keluarga dan Kelompok Sasaran Bangga Kencana di wilayah Kabupaten Blora.

”Di Indonesia kasus stunting masih menjadi masalah kesehatan dengan jumlah yang cukup banyak. disebabkan oleh kekurangan gizi dengan manifestasi kegagalan pertumbuhan yang dimulai sejak Bayi dalam kandungan pada masa kehamilan, hingga anak berusia dua tahun,” terang Edy 

Edy mendorong pemerintah memberi perhatian khusus terhadap stunting ini. Sebab, hal ini menyangkut masa depan penerus bangsa agar menjadi generesi yang sehat dan kuat.

"Pemerintah dan semua pihak harus terus berupaya mendukung penanganan stunting ini, di antaranya dengan penambahan gizi serta pengetahuan soal gizi kepada masyarakat, ” jelasnya.

Baca: Edy Minta Kemenkes Bayar Klaim RS Pelayanan Covid

Politisi PDI Perjuangan itu mengingatkan, kendala keluarga bisa juga mempengaruhi bahkan memperburuk kondisi stunting. 

"Karena itu, pemerintah perlu melakukan pendampingan-pendampingan dalam upaya mengatasi stunting ini. Misalnya, bantuan peningkatan gizi kepada masyarakat,” ujar Anggota DPR-RI dari Dapil Jateng 3 itu.

Quote