Ikuti Kami

Imam Siap Perjuangkan Keluhan Warga Kelurahan Jagasatru

Imam Yahya akan memperjuangkan berdirinya fasilitas olahraga bagi masyarakat khsusnya anak-anak muda di Kelurahan Jagasatru.

Imam Siap Perjuangkan Keluhan Warga Kelurahan Jagasatru
Anggota DPRD Kota Cirebon, Imam Yahya.

Cirebon, Gesuri.id - Anggota DPRD Kota Cirebon, Imam Yahya akan memperjuangkan berdirinya fasilitas olahraga bagi masyarakat khsusnya anak-anak muda di Kelurahan Jagasatru, Kecamatan Pekalipan, Cirebon, Jawa Barat.

Imam mengatakan, keberadaan anak-anak muda perlu mendapat perhatian lebih dari Pemerintah Kota Cirebon. Salah satunya, dengan berdirinya fasilitas olahraga seperti Gelanggang Olahraga (GOR).

Baca: Banteng Jabar Terus Tingkatkan Kemampuan Saksi TPS

"Tadi disampaikan terkait dengan fasiltas di Kecamatan Pekalipan hampir tidak ada spot untuk berkumpulnya anak-anak muda, nah ini menjadi PR. Bagaimana caranya supaya Pemerintah Kota ini bisa mensupport fasiltas olahraga untuk anak-anak muda," ucap Anggota Komisi II DPRD Kota Cirebon itu, Senin (14/11).

Selain itu, warga juga mengeluhkan masih terjadinya banjir saat musim penghujan yang berakibat rusaknya jalan lingkungan. Aspirasi warga ini akan segera dibawa ke dinas terkait untuk segera ditindaklanjuti.

"Aspirasi warga terkait banjir saat musim penghujan, jalan menjadi rusak di beberapa ke kelurahan. Ini akan kami sampaikan ke dinas terkait untuk segera ditindaklanjuti," ungkapnya.

Setelah itu, lanjut Imam, pihaknya akan berusaha memperbaiki insfratruktur seperti saluran. Sehingga, tidak berimbas saat ada perbaikan jalan.

"Kalau jalannya dulu diperbaiki, salurannya nggak diberesin tetap aja nanti akan rusak, jadi salurannya dulu kita fokus baru kemudian infrastruktur jalannya," kata Iman.

Baca: PDI Perjuangan Ingatkan Heru Perhatikan Kaidah Cagar Budaya

Selain itu, warga juga ada yang menyampaikan masih terdapat beberapa rumah warga yang tidak memiliki sanitasi. Ini juga harus segera diselesaikan.

"Beberapa rumah tidak memiliki sanitasi, mereka buang air besar di sungai. Ini akan jadi masukkan kita untuk disampaikan ke dinas pemukiman dan tata ruang supaya ini bisa di selesaikan dengan program pembangunannya," tandasnya.

Quote