Ikuti Kami

Paryono Minta Masyarakat Tak Apatis Akan Vaksinasi

Vaksinasi mejadi salah satu bagian terpenting dalam menekan laju pandemi COVID-19.

Paryono Minta Masyarakat Tak Apatis Akan Vaksinasi
Anggota DPR RI Paryono.

Jakarta, Gesuri.id – Anggota DPR RI Paryono mengajak masyarakat untuk tidak apatis dengan program vaksinasi massal COVID-19.

Paryono menilai vaksinasi mejadi salah satu bagian terpenting dalam menekan laju pandemi COVID-19. Bahkan ia menilai upaya vaksinasi COVID-19 untuk menjaga masyarakat agar kebal akan virus COVID-19

"Ayo, negara sudah memberi kesempatan untuk vaksinasi, ya ikuti. Sebab tidak mungkin negara ingin mencelakakan rakyatnya. Pasti tujuannya agar rakyat sehat, terhindar dari COVID-19. Ini ihtiar. Negara berniat menjaga rakyatnya, ya ikuti," tegasnya.

Baca: Whisnu Ajak Swasta Buka Pelayanan “Drive Thru” Tes Usap

Disinggung tentang pengalamannya terkonfirmasi positif COVID-19, Paryono mengatakan, awalnya hanya mengalami batuk. 

"Sudah lima hari, lalu saya dan istri tes rapid antigen. Ternyata positif, meski fisik baik-baik saja. Akhirnya, agar tidak menular ke keluarga dan kerabat, kami mengisolasi diri dengan dirawat di RSUD dr Moewardi," tuturnya.

Selama dirawat, Paryono dan istri selain mendapat obat untuk meredakan gejala yang mengikuti, juga mendapat asupan vitamin. 

Baca: Olly Ajak Masyarakat Sulut Sukseskan Vaksinasi COVID-19

"Karena fisik sehat, setiap pagi kami senam bersama pasien-pasien Covid lainnya. Tujuannya ya agar sehat, meningkatkan imunitas lewat olahraga. Asupan makanan juga dijaga, agar gizi dan vitamin tercukupi. Alhamdulillah, setelah 10 hari dan dites, hasilnya negatif," ujarnya.

Dari pengalamannya itu, dia mengajak masyarakat untuk senantiasa patuh menjalankan protokol kesehatan, selain menjaga imunitas tubuh dengan olahraga dan asupan gizi yang cukup.

"Jika merasa pada diri sendiri ada yang ganjil terkait Covid, ya harus sadar diri. Menjaga tidak ketemu orang, isolasi, demi keamanan semua. Disiplin diri menjadi salah satu kunci, untuk mempersempit penularan. Sebab, penyakit ini kan sulit dideteksi. Karena itu, penting untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, jaga kesehatan dan imun tubuh," imbuhnya.

Quote