Ikuti Kami

Duet dengan Prabowo, Puan Belum Terpikir Pilpres 2024

Puan menegaskan dirinya bahwa belum memikirkan agenda politik 2024.

Duet dengan Prabowo, Puan Belum Terpikir Pilpres 2024
Ketua Bidang Politik dan Keamanan DPP PDI Perjuangan Puan Maharani.

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Bidang Politik dan Keamanan DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menanggapi simulasi pasangan capres-cawapres 2024 Prabowo Subianto dan Puan Maharani yang dinyatakan paling unggul dalam survei Indo Barometer. 

Puan menegaskan dirinya bahwa belum memikirkan agenda politik 2024.

Baca: Hasil Survei Indo Barometer, Djarot: Prabowo Mau Maju Lagi?

"Belum ada yang ngomong kayak begitu, belum kepikiran juga, belum mikir 2024, sekarang masih 2020," kata Puan di Kompleks DPR-MPR, Senayan, Jakarta, Senin (24/2)

Menurut Puan, saat ini masih banyak hal lain yang harus dibenahi ketimbang memikirkan politik 2024. 

Dirinya pun ingin  fokus mengerjakan tugasnya di tahun 2020.

"Banyak urusan yang harus diselesaikan, semua hal tersebut bisa bermanfaat buat rakyat, jadi urusan 2020 dulu," ucap Puan.

Terkait elektabilitas Prabowo yang masih tinggi untuk menjadi capres. Puan mengatakan Prabowo sudah dikenal rakyat karena sudah sering ikut Pilpres.

Baca: Puan: Ada Peningkatan Kepercayaan Publik Terhadap DPR

"Apapun Pak Prabowo itu sudah berkali-kali ikut kontestasi, jadi kalau rakyat mengenal ya pastinya iya, karena ikut terus dalam konstelasi dan kontestasi nasional, tapi kan ini masih 2020 nanti kita lihat lagi 2024," tandas Puan.

Survei Indo Barometer merilis survei terbarunya pada Januari 2020. Salah satu hasil survei itu adalah  simulasi Prabowo-Puan ternyata mendapatkan elektabilitas tinggi.

Quote