Ikuti Kami

Tutup Rakercab, Banteng Batu Bara Tanam Bibit Pohon

Acara diawali dengan membajak lahan menggunakan jetor yang akan ditanami pohon.

Tutup Rakercab, Banteng Batu Bara Tanam Bibit Pohon
Kader DPC PDI Perjuangan Kabupaten Batu Bara.

Batu Bara, Gesuri.id - Penutupan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) Bersama Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) dari 5 Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Repdem diwarnai dengan penanaman bibit pohon di Desa Simpang Gambus, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara, Minggu (25/9).

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Batu Bara Zahir mengikuti penanaman bibit pohon bersama Ketua DPD Repdem Sumut Martua Siadari, Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut Aswan Jaya, Ketua DPRD Batu Bara M. Safi’i, Ketua Kadin Batu Bara OK Faizal dan Pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Batu Bara.

Baca: Kent Soroti Masih Banyaknya Kampung Kumuh di Jakarta

Acara diawali dengan membajak lahan menggunakan jetor yang akan ditanami pohon.

Setelah itu Zahir bersama pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Batu Bara, DPC Repdem dan Kadin Batu Bara melakukan penanam bibit ubi kayu.

Zahir mengatakan penanaman bibit ubi kayu dan sukun ini diharapakan bisa menjadi salah satu tanaman pendamping beras yang dapat di konsumsi masyarakat maupun untuk menambah pendapatan ekonomi masyarakat.

Baca: Lawan Inflasi, Andrei Angouw Ajak Masyarakat Tanam Cabai

“Pola gerak tanaman menanam pengganti beras ini sesuai seperti yang dicanangkan secara nasional oleh Ibu Ketua Umum Ibu Hj. Megawati Seokarnoputri kepada para kader-kadernya terutama yang ada di daerah. Saya berharap lahan-lahan terlantar bisa ditanami pohon pengganti beras supaya masyarakat dapat memanen buah tersebut,” ujar Zahir.

Kegiatan penanaman pohon dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis bibit ubi kayu dan sukun kepada warga serta menyerahkan bantuan 50 karung beras dan uang santunan kepada penyandang disabilitas.

Quote