Ikuti Kami

Kalatiku Harap Siswa SMP Kapolang Makin Dekat Dengan Rumah

“Mereka (siswa SMP) tidak perlu lagi jalan kaki sejauh 8 kilometer hanya untuk sekolah di Rantetayo (Tana Toraja)”.

Kalatiku Harap Siswa SMP Kapolang Makin Dekat Dengan Rumah
Bupati Toraja Utara, Kalatiku Paembonan mengharapkan dengan diresmikannya SMP Satap 4 Denpina atau SMP Negeri 1 Denpina Kelas Jauh Kapolang, Sabtu (19/9).

Denpina, Gesuri.id - Bupati Toraja Utara, Kalatiku Paembonan mengharapkan dengan diresmikannya SMP Satap 4 Denpina atau SMP Negeri 1 Denpina Kelas Jauh Kapolang, Sabtu (19/9), lokasi sekolah kini dekat dengan rumah.

Dengan hadirnya SMP Satap tersebut meski baru dua ruang kelas, menurut Kalatiku, akan sangat membantu siswa SMP di Kapolang.  

Baca: Kalatiku: Jembatan Sangkona Bangkitkan Ekonomi Rakyat

“Mereka (siswa SMP) tidak perlu lagi jalan kaki sejauh 8 kilometer hanya untuk sekolah di Rantetayo (Tana Toraja),” ujar Kalatiku.

Dia mengatakan, selama ini, siswa dari empat sekolah dasar di Kapolang dan sekitarnya mesti berjalan kaki atau naik angkutan umum sejauh kurang lebih delapan kilometer untuk pergi sekolah. Itu pun sekolah di wilayah kabupaten tetangga, yakni Tana Toraja.

“Mereka (siswa SMP) tidak perlu lagi jalan kaki sejauh 8 kilometer hanya untuk sekolah di Rantetayo (Tana Toraja),” ujar Kalatiku.

Dia mengatakan, selama ini, siswa dari empat sekolah dasar di Kapolang dan sekitarnya mesti berjalan kaki atau naik angkutan umum sejauh kurang lebih delapan kilometer untuk pergi sekolah. Itu pun sekolah di wilayah kabupaten tetangga, yakni Tana Toraja.

Baca: Banteng Torut, Bupati Kalatiku Terobos Daerah Terisolir

“Saya sudah lihat kondisinya. Masyarakat minta agar dibuatkan dermaga di Kapolang, sehingga jalur arung jeram dari Dende’ bisa finis di Kapolang,” katanya.

Selain dermaga untuk perahu karet, pemerintah Kabupaten Toraja Utara juga akan membangun jalan beton ke lokasi dermaga tersebut. “Itu sudah masuk rencana kita. Tahun depan kita realisasikan pembangunan jalan tersebut. Masyarakat di sana rela tanahnya dipakai untuk jalan,” terang Kalatiku.

Quote