Ikuti Kami

Adisatrya Tegaskan Pentingnya Standar Produk UMKM 

Standar suatu produk UMKM sangat penting untuk meningkatkan daya saing usaha dan kepercayaan konsumen. 

Adisatrya Tegaskan Pentingnya Standar Produk UMKM 
Anggota Komisi VI DPR RI, Adisatrya Suryo Sulisto.

Cilacap, Gesuri.id - Anggota Komisi VI DPR RI, Adisatrya Suryo Sulisto mengatakan, standar suatu produk UMKM sangat penting untuk meningkatkan daya saing usaha dan kepercayaan konsumen. 

Pemerintah melalui UU Cipta Kerja dan turunannya, telah memberi kemudahan bagi pelaku UMKM dalam mendapatkan tanda SNI dengan lebih mudah, murah dan cepat. 

Adisatrya menyampaikan, para pelaku UMKM harus memahami bahwa SNI bertujuan untuk memberikan perlindungan kepada masyarakat dalam aspek kesehatan, keamanan, keselamatan dan pelestarian lingkungan. Produk UMKM yang ber-SNI akan meningkatkan kualitas, daya jual, dan akses pasar, bahkan memiliki peluang besar untuk di-ekspor.

Baca: ARW Serahkan Bantuan & Pelatihan UMKM Bersama BRIN

"Dengan semakin banyaknya UMKM yang muncul, saya mendorong pelaku UMKM di Cilacap agar tidak ragu untuk menerapkan SNI terhadap produknya. Banyak manfaat yang akan didapatkan dari penerapan SNI, sehingga produk UMKM lebih unggul dan berdaya saing.” ujar Adisatrya saat membuka kegiatan sosialisasi kepada 200 pelaku UMKM Cilacap yang digelar di Gedung Griya Patra Cilacap, Jumat (3/3),

Melalui kegiatan sosialisasi ini, Adisatrya berharap pelaku UMKM Cilacap bisa mendapatkan informasi sebanyak-banyaknya mengenai manfaat penerapan SNI serta persyaratan dan tata cara mendapatkan tanda SNI.

Baca: MPP Dorong UMKM Milik Kader PDI Perjuangan Naik Kelas

"Lebih lanjut, Adisatrya menjelaskan, saat ini ada program SNI Bina UMK yang dilakukan oleh BSN dan terintegrasi ke dalam Sistem OSS bersamaan dengan pengurusan NIB, sehingga proses dan pemenuhan persyaratan SNI menjadi lebih mudah, murah, dan cepat, bahkan tanda SNI diberikan secara gratis kepada pelaku UMK dengan risiko usaha kategori rendah.

“Dengan sinergi dan kolaborasi bersama Pemkab Cilacap, saya berkomitmen untuk mendukung kemajuan para pelaku UMKM di Cilacap melalui berbagai program sosialisasi, pembinaan dan pelatihan dari Pusat.” jelas Adisatrya. 

Sebagai wakil rakyat di DPR RI dari Daerah Pemilihan Kabupaten Banyumas dan Kabupaten Cilacap, Adisatrya tercatat aktif menggelar kegiatan sosialisasi kepada masyarakat khususnya pelaku UMKM dalam rangka memberikan berbagai informasi dan pembinaan/pelatihan, serta turun ke bawah bertemu langsung dengan warga masyarakat untuk mendengarkan aspirasi yang akan diperjuangkan.

Quote