Ikuti Kami

H2M Ingatkan Pekerja Pelabuhan Bitung Displin Prokes

H2M meminta kepada pekerja di terminal Pelabuhan Bitung displin menjalankan protokol kesehatan (prokes) demi terhindari dari pandemi.

H2M Ingatkan Pekerja Pelabuhan Bitung Displin Prokes
Anggota DPR RI Hi. Herson Mayulu (H2M).

Bitung, Gesuri.id - Anggota DPR RI Hi. Herson Mayulu (H2M), meminta kepada pekerja di terminal Pelabuhan Bitung displin menjalankan protokol kesehatan (prokes) demi terhindari dari pandemi COVID-19

Dalam arahannya di kegiatan yang dipusatkan di Terminal Pelabuhan Bitung tersebut, politisi PDI Perjuangan ini berharap di masa pandemi COVID-19 ini, para pekerja kegiatan padat karya, selalu menjaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan saat bekerja.

Baca: Olly: Ekonomi Sulut Tumbuh Namun Tetap Disiplin Prokes

"Sebab pandemi COVID-19 ini tidak main-main dan telah menelan korban jutaan jiwa. Bahkan, anggota DPRD RI sudah ada sembilan orang yang meninggal akibat COVID-19. Untuk itu jangan lagi dianggap enteng," ujar H2M.

Terkait dengan program padat karya, Mantan Bupati Bolsel ini mengharapkan agar kegiatan ini akan terus berlanjut dalam rangka pengembangan pelabuhan dan tentunya mensejahterakan masyarakat di sekitar pelabuhan.

Terpisah, Kepala KSOP Bitung, Mursidi mengucapkan terima kasih pada H2M, sebagai Anggota Komisi V DPR RI, yang membidangi perhubungan karena berkenan hadir dalam pembukaan kegiatan padat karya di Kota Bitung.

Baca: Pandemi Meninggi, Atty: Ayo Disiplin Terapkan Prokes!

Dalam laporannya, Mursidi menjelaskan kegiatan padat karya yang akan dilakukan ini adalah membersihkan laut serta melakukan pengembangan lainnya di Pelabuhan Bitung dengan melibatkan masyarakat di sekitar.

"Untuk anggaran dalam kegiatan padat karya ini, bersumber dari dana DIPA Kantor KSOP dan beberapa instansi kepelabuhanan lainnya," kata Mursidi kembali.

Quote