Ikuti Kami

Hari Kesaktian Pancasila, Idza: Ayo Kerja Lebih Baik

Hari Kesaktian Pancasila tahun ini mengambil tema "Pancasila sebagai landasan kerja mencapai prestasi bangsa."

Hari Kesaktian Pancasila, Idza: Ayo Kerja Lebih Baik
Bupati Brebes, Idza Priyanti

Brebes, Gesuri.id - Bupati Brebes Idza Priyanti menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tingkat Kabupaten Brebes digelar di Alun Alun Kabupaten , Senin (1/10).

Sejumlah pejabat hadir mengikuti upacara tersebut. Di antaranya Wakil Bupati Brebes Narjo, Kapolres Brebes AKBP Sugiharto, Komandan Kodim 0713 Brebes Kapten Inf. Ahmad Hadi Hariono, Ketua Pengadilan Negeri Brebes Edi Saputra Pelawi, Ketua Pengadilan Agama brebes H. Abdul Basyir, Ketua DPRD Kabupaten Brebes H. Illia Amin serta seluruh Kepala SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Brebes.

Baca: Mari Cari Kesejukan dengan Bersholawat

Upacara yang diselenggarakan tanpa adanya sambutan tertulis berjalan lancar dan hikmat. Pembacaan ikrar setia terhadap Pancasila oleh Ketua DPRD Brebes, Illia Amin. Sedangkan pembacaan pembukaan Undang Undang Dasar 1945 oleh perwakilan Kejaksaan Negeri Brebes dan teks Pancasila dibacakan langsung oleh Bupati Brebes yang diikuti oleh seluruh peserta upacara.

Idza mengatakan, peringatan hari Kesaktian Pancasila tahun ini mengambil tema "Pancasila sebagai landasan kerja mencapai prestasi bangsa."

Baca: Bupati Idza Dorong Petani Bawang Jual Produksinya ke Bulog

“Diharapkan dapat menjadi momentum untuk mengingatkan kita bersama untuk bekerja lebih baik dan profesional,” tegas Idza.

Upacara hari kesaktian pancasila tingkat Kabupaten Brebes yang dilaksanakan tepat pukul 08.00 WIB dengan diikuti oleh jajaran TNI, Polri, Satpol PP, Linmas, Dinas Perhubungan, Korpri, PGRI, dan pelajar.

Quote