Ikuti Kami

John Wempi: Perubahan Nama Jalan DKI Dibahas Internal

John Wempi: Secara internal nanti kami minta arahan kepada Mendagri. Tujuannya untuk kira-kira Kemendagri sikapnya seperti apa.

John Wempi: Perubahan Nama Jalan DKI Dibahas Internal
Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo.

Jakarta, Gesuri.id - Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo mengatakan pihaknya akan membicarakan secara internal terkait perubahan nama jalan di Jakarta, sebelum berkoordinasi dengan Pemprov DKI Jakarta.

Baca: Zelenskyy Puji Jokowi & Ajak Kerjasama Rekonstruksi Ukraina 

“Secara internal nanti kami minta arahan kepada Mendagri. Tujuannya untuk kira-kira Kemendagri sikapnya seperti apa,” ujar Wempi Wetipo kepada wartawan di kawasan Ancol, Rabu (29/6). 

Diketahui adanya rencana perubahan nama jalan di Jakarta, menuai sejumlah penolakan masyarakat. Beberapa warga ibu kota menolak penggantian nama jalan, karena membuat mereka harus harus mengurus data kependudukan.

Lebih jauh, Wetipo mengklaim belum mengetahui penolakan sejumlah warga yang dilayangkan, terkait penggantian nama jalan. Menurutnya, Kemendagri hanya menetralisir agar kebijakan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan jangan sampai bermasalah.

Baca: Presiden Jokowi Bawa Bantuan Kemanusiaan Bagi Rakyat Ukraina

“Sampai hari ini kami belum ada pembahasan soal itu, termasuk mendukung atau tidak mendukung penggantian nama jalan. Kemendagri untuk kebijakan Gubernur DKI kemarin hanya sebatas dapat info. Kami ingin menyelaraskan proses ini, supaya tidak mengorbankan masyarakat,” tutur politisi asal PDI Perjuangan itu.

Berbagai masyarakat yang menolak perubahan nama jalan, di antaranya warga Cikini VII, Cikini, hingga Menteng.

Quote