Ikuti Kami

01 dan PDI Perjuangan Menang Mutlak di Singapura

Jumlah DPT (Daftar Pemilih Tetap) di Singapura ada sebanyak 125.403 pemilih terdiri dari 17.3% pemilih laki-laki dan 82.7% pemilih perempuan

01 dan PDI Perjuangan Menang Mutlak di Singapura
Petugas KPU Kota Jayapura memindahkan logistik Pemilu 2019 di Jayapura, Papua, Senin (15/4/2019). Sebanyak 300.572 pemilih di Kota Jayapura yang tersebar pada 1.262 TPS di lima distrik akan menyalurkan hak pilihnya pada Pemilu 17 April 2019.

Jakarta, Gesuri.id - Perkumpulan Peduli Pemilu Indonesia di Singapura pada tanggal 14 April 2019 telah mengadakan kegiatan Exit Poll terhadap para pemilih di 50 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang berlokasi di KBRI Singapura.

Jumlah DPT (Daftar Pemilih Tetap) di Singapura ada sebanyak 125.403 pemilih terdiri dari 17.3% pemilih laki-laki dan 82.7% pemilih perempuan.

Baca: Peristiwa Sydney Adalah Kecurangan Sistematis

Exit Poll dimulai pukul 09.00-17.00 waktu setempat. Exit Poll dilakukan dengan mengambil sampel sebanyak 120 responden secara acak yang terdiri dari 26% responden laki-laki dan 74% responden perempuan, sesuai dengan persentase komposisi gender DPT di Singapura.

Berdasarkan latar belakang usia, 12.40% responden berusia di bawah 28 tahun, 42.15% berusia 29-38 tahun, 35.54% berusia 39-48 tahun dan 9.92% berusia lebih dari 49 tahun.

Berdasarkan status, 2.48% responden berstatus pelajar, 76.03% berstatus pekerja, 0.83% berstatus pengusaha, 14.05% berstatus ibu rumah tangga dan 6.61% lainnya.

Berdasarkan level pendidikan, sebanyak 38.84% kurang dari SLTA/ sederajat, 35.54% SLTA/ sederajat, 8.26% Diploma, 10.74% S1, 4.13% S2 dan 2.48% S3.

Exit Poll dilakukan dengan survei wawancara tatap muka yang dilakukan terhadap pemilih yang baru saja menyalurkan hak pilihnya di bilik suara. Berikut hasil dari kegiatan exit poll tersebut:

Baca: Soal Gerakan Subuh, Brigita Serukan Pemilu Tanpa Intimidasi

Pilihan Presiden:

Joko Widodo (Jokowi)-KH. Ma'ruf Amin 66.94%
Prabowo Subianto-Sandiaga Uno 12.40%
Rahasia/Tidak Jawab 20.66%

Pilihan Kandidat yang Paling disukai:

74.38% Joko Widodo (Jokowi)
12.40% Prabowo Subianto
5.79% Tidak Jawab
5.79% Sandiaga Uno
1.65% KH. Ma'ruf Amin

Kepuasan terhadap kinerja presiden saat ini:

49.59% Sangat puas
36.36% Cukup puas
7.44% Kurang puas
3.31% Tidak Jawab
3.31% Tidak puas sama sekali

Pilihan Partai berdasarkan persentase suara terbanyak:

37.19% PDI Perjuangan
11.57% Tidak mau jawab/rahasia
9.09% PKB 
9.09% Gerindra
8.26% PSI
5.79% PKS
5.79% PAN
3.31% Golkar
3.31% Nasdem
2.48% Demokrat
1.65% PPP
0.83% Hanura
0.83% Garuda
0.83% Berkarya

Quote