Ikuti Kami

Hendrar Sebut BSPN Tak Hanya Input Perhitungan Suara 

Juga harus mulai mensosialisasikan kepada calon pemilih untuk hadir di TPS pada 9 Desember mendatang. 

Hendrar Sebut BSPN Tak Hanya Input Perhitungan Suara 
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Semarang H. Hendrar Prihadi, SE.MM usai rapat koordinasi dan pengarahan kepada seluruh Pengurus BSPN DPC PDI Perjuangan Kota Semarang. (Foto: Istimewa)

Semarang, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Semarang H. Hendrar Prihadi, SE.MM mengatakan Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) sebagai organisasi yang sangat penting dan vital di dalam penyelenggaraan Pilkada dan Pemilu. 

Hal itu, lanjutnya, karena tugas Pengurus BSPN bukan hanya melakukan input penghitungan suara.

Baca: Belajar Apa Saja di Sekolah Cakada PDI Perjuangan? Simak! 

Namun, kata Wali Kota Semarang itu, juga harus mulai mensosialisasikan kepada calon pemilih untuk hadir di TPS pada 9 Desember mendatang. 

"Kehadiran tersebut tentunya guna mencapai target kemenangan 90 %, " ujarnya. 

Demikian dikatakan Hendi panggilan akrabnya pada rapat koordinasi dan pengarahan kepada seluruh Pengurus BSPN DPC PDI Perjuangan Kota Semarang. 

Baca: Sekolah Cakada Gelombang III Ditutup, Ini Peserta Terbaiknya

Jajaran pengurus tersebut telah dikukuhkan di Posko Pemenangan Mas Hendi dan Mbak Ita, Selasa (15/9).

Hadir pada kegiatan tersebut selain Ketua DPC, H. Hendrar Prihadi, SE.MM juga para jajaran Fungsionaris lainnya.

Quote